Konfigurasi IP Debian di VirtualBox agar Connect dengan Windows
Ubah pengaturan adaptor jaringan debian pada virtual box Buka apl VirtualBox dan pastikan Debian kamu ada :v. Jangan langsung di Mulai, setting dulu jaringan debian lewat pilihan “Pengaturan”. Pilih menu “Jaringan”, akan muncul settingan jaringan default. Ubah menjadi seperti pada gambar: Terpasang pada: Adaptor Ter-Bridge Nama: Realtek PCIe GBE Family Controller Sesuai namanya, “Ter-Bridge” berarti jembatan. Yang artinya memberi jembatan antara adaptor jaringan virtual debian dengan adaptor jaringan fisik di windows. Sehingga debian dan windows terhubung membentuk jaringan. Dan Perangkat fisik ethernet yang saya miliki adalah Realtek PCIe GBE Family Controller. Jadi nggak harus sama persis, sesuai dengan perangkat ethernet kamu. Konfigurasi IP pada debian 9 Jalankan Debian dengan menekan tombol “Mulai”. Pilih “Debian GNU/Linux”. Biasanya sih otomatis, tapi kalau nggak silahkan tekan Enter. Login dengan user debian kamu. Salah satu ciri debian adalah kalau kam...